Sobat, akhir2 ini seringkali kita mendengar tentang "olimpiade". Namun maksud saya bukan olimpiade olahraga yang dilaksanakan 4 tahun sekali itu. Yang saya maksudkan adalah semacam lomba-lomba atau kompetisi di bidang keilmuan misal olimpiade kimia, olimpiade geografi, olimpiade biologi dst. Baik yang untuk SMA, SMK, MA, SMP, maupun SD.
1. Pelajarilah semua materi yang di lombakan. Bukan hanya materi untuk tingkat anda tapi kl bs lebih luas lagi. Misal jika anda kelas XII SMA maka anda juga wajib mempelajari materi kelas XII, juga minimal membaca materi2 untuk mahasiswa.Jika anda mengikuti olimpiade Biologi, maka soal yg diujikan kadang2 sudah menginjak bab ttg kedokteran
2. Carilah soal-soal lomba atau kompetisi sejenis. Dan pelajari, kl ada yg tidak mengerti jgn sungkan2 untuk menanyakan pada guru pembimbing anda. Coz, berdasarkan pengalaman. Rata2 soal olimpiade dari tahu ke tahun itu pasti ada kemiripan. Entah dari bobot soal olimpiadenya. Hingga memang soalnya yg sama persis.
3. Persiapkanlah mental dan kepercayaan diri anda. Ini bisa dilatih pada keg sehari2 kita, misal saat ujian kelas haramkanlah bagi diri anda dengan yang namanya mencontek ataupun hal2 curang lainnya. Dan cobalah berbesar hati, jika kita belum mencapai hasil yg memuaskan.
4. Carilah info-info ttg lomba/olimpiade sejenis. Semakin kita tahu lebih awal pelaksanaan lomba atau olimpiade yng akan kita ikuti tentu saja semakin banyak waktu bagi kita untuk menyiapkan semuanya.
5. Ikutlah atau jika tidak ada anda bisa membuat kelompok pecinta mata pelajaran tertentu, misal study club kimia. Tentunya dengan adanya komunitas seperti ini kita bisa lebih mudah untuk shar info2 yg berkaitan ttg olimpiade atau kompetisi yg akn kita ikuti.
Ok dech, cukup sekian tips-tips dari saya. Smoga bisa membantu.
Apa tips anda? Tulis di koment y..