Beranda
/ Serangkaian Lomba dalam "Pesta Rakyat Fisika"
Serangkaian Lomba dalam "Pesta Rakyat Fisika"
Pendaftaran
Perlombaan PRF 2011 melibatkan semua pelajar dari tingkat SD sampai Perguruan Tinggi se-Indonesia, dengan rincian sebagai berikut:
SD : Lampu Buah dan Cerdas Cermat
SMP : Roket Air dan Praktikum
SMA : Robotik
PT : Esai
Peserta wajib mengunduh formulir pendaftaran di Download page
Tiap sekolah dapat mengirimkan peserta maksimal 2 tim
Pendaftaran (kecuali esai) dapat dilakukan sejak publikasi ini diterbitkan sampai dengan tanggal 12 Oktober 2011 pukul 23.59 WIB dengan mengirimkan formulir pendaftaran beserta pas foto berwarna 3 x 4 dan scan Kartu Tanda Pelajar yang terdapat pada formulir pendaftaran ke email admin@pestarakyatfisika.com.
Pendaftar diharap melakukan konfirmasi ke nomor contact person 081932535369 apabila telah melakukan pendaftaran.
Tiap cabang lomba (kecuali esai) akan ada batasan jumlah peserta. Peserta yang berhak tampil mengikuti rangkaian lomba akan diumumkan pada tanggal 15 Oktober 2011 di website ini
Biaya pendaftaran untuk masing-masing lomba:
Lampu Buah, Cerdas Cermat, dan Esai : Rp50.000,-
Roket Air dan Praktikum : Rp100.000,-
Robotik : Rp150.000,-
Biaya Pendaftaran dibayarkan setelah panitia menyatakan pendaftar berhak mengikuti rangkaian lomba yang diumumkan tanggal 15 Oktober 2011 di www.pestarakyatfisika.com
Jika peserta menginginkan adanya akomodasi, akan dikenai tambahan biaya sebesar Rp50.000,- yang berlaku untuk semua jenis cabang lomba. Akomodasi meliputi: penginapan satu malam dan konsumsi.
Biaya ditransfer ke nomor rekening 0224477423 Bank Negara Indonesia atas nama Ferina Nugrahitasari. Bukti registrasi biaya pendaftaran di-scan dan dikirim ke email admin@pestarakyatfisika.com paling lambat tanggal 15 Oktoberr 2011.
Peserta lomba (kecuali esai) wajib mengikuti technical meeting pada tanggal 21 Oktober 2011 bertempat di lingkungan kampus FMIPA UI, Depok dengan membawa Surat Tugas dari institusi sekolah yang bersangkutan.