Line Follower Robot Competition APSIFEST 2012

klik pamflet utk perbesar gambar
Line Follower Robot Competition 2012 merupakan lomba adu cepat robot Line Follower (robot penjajak garis) dalam menyelesaikan lintasan yang diikuti oleh siswa SMA/SMK dan Mahasiswa dari seluruh Indonesia yang diadakan oleh APSIFEST 2012. Garis akan dibentuk menjadi sebuah lintasan untuk dilalui sampai batas akhir yang ditentukan.

Persyaratan peserta lomba :
  1. Peserta masih berstatus sebagai mahasiswa baik pada saat pendaftaran dan/atau perlombaan dengan jenjang SMA/K,D1,D2,D3,D4, dan S1 yang berasal dari sekolah menengah dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
  2. Jumlah peserta (tim) dari tiap perguruan tinggi atau sekolah tidak dibatasi.
  3. Setiap tim maksimal terdiri dari 3 orang, masing - masing berasal dari satu universitas atau sekolah yang sama. Setiap individu hanya diperbolehkan terdaftar pada satu tim.
  4. Pendaftaran paling lambat tanggal 3 Oktober 2012 pukul 23.59 WIB.
  5. Jumlah peserta maksimum lomba dibatasi sejumlah 100 tim.
  6. Bila kuota pendaftar sudah mencapai 100 tim maka pendaftaran (secara online) akan ditutup.
Pendaftaran :
  1. Mengisi formulir pendaftaran/registrasi yang ada pada web apsifest.ittelkom.ac.id selengkap mungkin dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
  2. Mencantumkan/mengupload file.rar yang berisi item-item pelengkap dibawah ini : Foto berwarna terbaru ukuran 3 cm x 4 cm (1 buah, ekspresi bebas) masing-masing peserta tiap tim (Maks. 70 kb).*
  3. Scan kartu Identitas masing - masing peserta tiap tim KTM/Kartu Pelajar (Maks. 70 kb).*
  4. Scan bukti pembayaran/transfer rekening asli (Maks. 100 kb).* 
  5. Peserta harap mengirimkan validasi pendaftaran dengan mengirim SMS ke(022) 611732245, (022)7565934.
Biaya Pendaftaran : Rp.200.000,-/tim
Biaya pendaftaran dapat ditransfer melalui transfer dengan nomor rekening Bank Mandiri 131-0092021338 a.n Institut Teknologi Telkom.

Catatan:

*) File pelengkap tersebut disatukan dalam file .rar dan diupload di kilom yang tersedia.
**) Apabila peserta yang telah terdaftar mengundurkan diri maka biaya pendaftaran tidak dapat dikembalikan.

Pelaksanaan :
  • Hari / Tanggal : Sabtu-Minggu / 13 - 14 oktober 2012
  • Tempat : Gedung Serba Guna (GSG) Institut Teknologi Telkom

Technical Meeting akan dilaksanakan pada :
  • Hari / Tanggal : Sabtu / 13 Oktober 2012
  • Jam : akan diberitahukan lebih lanjut 
  • Tempat : akan diberitahukan lebih lanjut
Catatan : Bagi peserta yang tidak dapat mengikuti, hasil dari technical meeting akan dikirimkan via email ke koordinator tiap tim serta akan ditampilkan pada website.

Hadiah
  1. Juara 1 : Trophy + sertifikat + Uang tunai sebesar Rp. 3.000.000,-
  2. Juara 2 : Trophy + sertifikat + Uang tunai sebesar Rp. 2.000.000,- 
  3. Juara 3 : Trophy + sertifikat + Uang tunai sebesar Rp. 1.000.000,- 
  4. Robot Favorite : Trophy + sertifikat + Uang tunai sebesar Rp. 750.000,- 
  5. The best design : Trophy + sertifikat + Uang tunai sebesar Rp. 500.000,-
Fasilitas
  1. Penginapan untuk peserta (panitia hanya menyediakan)
  2. Sertifikat 
  3. Lunch
CP bisa dilihat di pamflet
Info kiriman anoname via email
Baca juga: Lomba Programming APSIFEST 2012

NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber dengan backlink ke blog info-lomba.com juga. Trims :-)
Follow twitter kami: @infolomba_indo