Festival Anak Islami 2013



Penyelenggara : Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Pendaftaran : 19 Maret - 28 April 2013 (pukul 08.00 - 16.00)
Syarat : 1. Mengumpulkan formulir pendaftaran disertai fc akta kelahiran dan foto berwarna 3x4
2. membayar biaya reg. Rp 15.000,- / anak/ lomba
3. peserta lomba berasal dari daerah DIY dan Jateng
Tempat Pendaftaran :
1. Kampus Terpadu Poltekkes Yk. (Jl.Tata Bumi, No. 3 , Banyuraden, Gamping, Sleman) CP Noviana : 08179410947
2. Kampus Kebidanan Poltekkes Yk. (Mangkuyudan MJ III/304, Yk.)
CP Natya : 085643011011
3. Via on line : kunjungi skipoltekkesyk.blogspot.com
Tempat Lomba : Auditorium baru Poltekkes Yk. (Jl.Tata Bumi, No. 3 , Banyuraden, Gamping, Sleman)
Waktu Lomba : 07.00-selesai


KETENTUAN DAN PETUNJUK TEKNIS FAIS 2013
A.      Ketentuan dan Informasi Umum
1.       Peserta merupakan siswa/siswi atau santriwan/santriwati yang mewakili PAUD/TK/SD/TKA/TPA/Instansi sederajat.

2.       Syarat pendaftaran peserta:
a.       Mengumpulkan formulir pendaftaran disertai fotokopi akta kelahiran dan 1 lembar foto ukuran 3x4 (berwarna atau hitam putih).
b.      Membayar biaya registrasi Rp 15.000,00 /anak (Fasilitas: konsumsi, sertifikat, souvenir, doorprize, dongeng anak, dan konseling kesehatan).
c.       Pendaftaran peserta dilakukan secara kolektif melalui perwakilan dari pembimbing/pendamping PAUD/TK/SD/TKA/TPA/Instansi sederajat yang bersangkutan.

3.       Pendaftaran peserta dilaksanakan tanggal 18 Maret – 28 April 2013 setiap hari Senin – Jum’at pada pukul 08.00 – 16.00 WIB dengan pilihan lokasi pendaftaran sebagai berikut:
a.       Kampus Terpadu Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Jl. Tata Bumi No.2 Banyuraden Gamping Sleman. CP: Noviana (08179410947)
b.      Kampus Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Mangkuyudan MJ III/304 Yogyakarta. CP: Natya (085643011011)
c.       Via online kunjungi skipoltekkesyk.blogspot.com
Biaya pendaftaran melalui rekening BRI 6640-01-020375-53-0  a.n Suryani.

4.       Peserta wajib hadir maksimal 15 menit sebelum acara dimulai.
5.       Perwakilan dari pembimbing/pendamping PAUD/TK/SD/TKA/TPA/Instansi sederajat yang bersangkutan diwajibkan menghadiri technical meeting pada hari Selasa, 30 April 2013 pukul 15.30 WIB – selesai di Auditorium Lama Kampus Terpadu Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

B.      Ketentuan Khusus dan Petunjuk Teknis Lomba
1.       Lomba Mewarnai Kategori A dan B
a.       Peserta berumur 4 - 6 tahun pada April 2013 untuk Kategori A dan berumur 7 – 8 tahun pada April 2013 untuk Kategori B.
b.      Alat mewarnai yang digunakan adalah crayon atau pastel (tidak diperkenankan menggunakan cat air dan pylox).
c.       Peserta dilarang meminjam peralatan mewarnai milik peserta lain pada saat lomba.
d.      Waktu mewarnai selama 90 menit.
e.      Peserta diperkenankan membawa meja dan alas duduk/tikar.
f.        Pada saat lomba peserta tidak diperkenankan untuk didampingi (pendamping berada diluar area lomba mewarnai).
g.       Jumlah peserta perwakilan dari masing-masing  PAUD/TK/SD/TKA/TPA/ Instansi sederajat lainnya tidak dibatasi.
h.      Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

2.       Lomba Menggambar dan Mewarnai
a.       Peserta berumur 9 – 11 tahun pada April 2013.
b.      Tema menggambar adalah “ Bangga Jadi Anak Sholeh”.
c.       Panitia hanya menyediakan kertas ukuran A3.
d.      Alat mewarnai yang digunakan ialah crayon atau pastel (tidak diperkenankan menggunakan cat air dan pylox)
e.      Peserta dilarang meminjam peralatan menggambar dan mewarnai milik peserta lain pada saat lomba.
f.        Waktu mewarnai selama 120 menit.
g.       Peserta diperkenankan membawa meja dan alas duduk/tikar.
h.      Pada saat lomba peserta tidak diperkenankan untuk didampingi (pendamping berada diluar area lomba menggambar).
i.         Jumlah peserta perwakilan dari PAUD/TK/SD/TKA/TPA/Instansi sederajat lainnya tidak dibatasi.
j.        Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

3.       Lomba Adzan
a.       Peserta berumur 9 -12 tahun pada April 2013.
b.      Adzan yang dikumandangkan bukan adzan subuh.
c.       Waktu adzan maksimal 5 menit.
d.      Pada saat lomba peserta tidak diperkenankan untuk didampingi (pendamping berada diluar area lomba adzan).
e.      Jumlah peserta perwakilan dari masing-masing PAUD/TK/SD/TKA/TPA/ Instansi sederajat maksimal 2 anak/instansi.
f.        Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
4.       Lomba CCA (Ranking 1)
a.       Peserta berumur maksimal 10-12 tahun pada April 2013.
b.      Materi lomba CCA meliputi pelajaran agama (Qur’an, hadits, aqidah, akhlak, fiqih, dan sejarah kebudayaan Islam).
c.       Lomba terdiri dari dua tahap:
-        Tahap pertama adalah tahap penyisihan dengan format tes tulis dan diambil 30 besar.
-        Tahap kedua adalah tahap seleksi dengan menggunakan sistem “Ranking Satu”. Peserta akan diberikan soal pertanyaan lisan dengan tipe jawaban singkat dan jawaban ditulis pada whiteboard yang sudah disediakan panitia.
d.      Peserta diwajibkan untuk membawa spidol boardmarker (non-permanen).
e.      Jumlah peserta perwakilan dari masing-masing PAUD/TK/SD/TKA/TPA/ Instansi sederajat maksimal 2 anak/instansi.
f.        Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

5.       Lomba Cerita Anak
a.       Peserta berumur 9 - 12 tahun pada April 2013.
b.      Tema cerita adalah “ Bangga Jadi Anak Sholeh”.
c.       Boleh menyajikan cerita realistik maupun fantasi yang tidak mengandung unsur: Syirik, Magic, Horor, Fatalisme, Sadisme dan SARA.
d.      Boleh menggunakan alat peraga dan backsound.
e.      Waktu penampilan selama 7 menit.
f.        Peserta diwajibkan menyerahkan naskah cerita sebelum tampil rangkap tiga kepada panitia, untuk selanjutnya diserahkan kepada juri.
g.       Panitia menyediakan mic dan soundsystem.
h.      Jumlah peserta perwakilan dari masing-masing PAUD/TK/SD/TKA/TPA/ Instansi sederajat maksimal 2 anak/instansi.
i.         Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Info dari: Hanan Nurul

NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber ke info-lomba.com juga. Trims :-) Follow twitter kami: @infolomba_indo