Deadline 31 Oktober 2017
Punya ketertarikan dalam wirausaha sosial dan gizi? Jika kamu merupakan mahasiswa/i atau pemuda/i yang aktif dalam organisasi kepemudaan, yuk ikutan kompetisi INZI Creative Project 2017 yang bertemakan: Ide Wirausaha Sosial Berbasis Teknologi dalam Peningkatan Gizi!
Penyelenggaraan INZI Creative Project 2017 ini memiliki dua kategori peserta yang berbeda yaitu kategori mahasiswa dan umum.
1. Kategori Mahasiswa
Kriteria
dan persayaratan peserta kategori kelompok mahasiswa yang dapat
mengikuti kegiatan perlombaan INZI Creative Project 2017 adalah :
- Peserta adalah mahasiswa D3 dan S1 di PTN/PTS/Sekolah Tinggi/Politeknik Kesehatan di Indonesia yang berasal dari semua jurusan atau kombinasi mahasiswa kesehatan dan jurusan lainnya yang relevan dalam bentuk kelompok, dengan jumlah anggota tiap kelompok adalah minimal 2 orang atau lebih yang berasal dari institusi pendidikan tinggi yang sama.
- Peserta diwakili oleh ketua kelompok mengisi form pendaftaran secara online dan mengunggah catatan konsep (sesuai template) ide wirausaha sosial yang ingin diajukan.
- Karya yang didaftarkan dalam perlombaan adalah gagasan/ide wirausaha sosial di bidang peningkatan gizi yang harus bersifat orisinil (belum pernah dilombakan/tidak terindikasi plagiarisme).
2. Kategori Umum
Kriteria
atau persyaratan peserta kategori kelompok umum yang dapat mengikuti
kegiatan perlombaan INZI Creative Project 2.0 pada tahun 2017 adalah :
- Peserta adalah kategori umum yang merupakan kelompok yang berasal dari organisasi kepemudaan (karang taruna, perkumpulan organisasi kepemudaan), kelompok UKM (Usaha Kecil Menengah), dan start up dengan jumlah anggota tiap kelompok adalah minimal 2 orang atau lebih dari organisasi dan kelompok yang sama.
- Peserta diwakili oleh ketua kelompok mengisi form pendaftaran secara online dan mengunggah catatan konsep (sesuai template) ide wirausaha sosial yang ingin diajukan.
- Karya
yang didaftarkan dalam perlombaan adalah gagasan/ide wirausaha sosial
di bidang peningkatan gizi yang harus bersifat orisinil (belum pernah
dilombakan/tidak terindikasi plagiarisme.
Pemenang masing-masing kategori akan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar :Juara 1 : Rp. 20.000.000 Juara 2 : Rp. 15.000.000 Juara 3 : Rp. 10.000.000 Harapan 1 & 2 : Rp, 5.000.000
Pendaftaran kompetisi bisa kamu akses via http://indonesiabergizi.org/ inzi-creative-project-2017/ dan tidak dipungut biaya pendaftaran.
Let’s contribute to maximize our youth potential through development of nutrition!
IDA : 0878 7711 2864
Email : ida.fauziah@indonesiabergizi.
NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber ke info-lomba.com juga. Trims :-) Follow twitter kami: @infolomba_indo Like Fb kami: info lomba